Simulasi OSN-K 2022 Pada SMAN 1 Banjar Agung Kabupaten Tulang Bawang

SMAN 1 Banjar Agung melaksanakan simulasi Olimpiade Sains Nasional tingkat Kabupaten/Kota (OSN-K) selama 2 hari, mulai hari ini rabu, 18 Mei 2022 sampai dengan Kamis, 19 Mei 2022.

Dalam kegiatan ini diikuti oleh 32 siswa yang dibagi kedalam 9 bidang lomba, yakni Kimia, Astronomi, Kebumian, Matematika, Informatika Komputer, Fisika, Ekonomi, Geografi dan Biologi.

Pelaksanaan simulasi OSN-K menggunakan sistem CBT ANBK semi online, untuk itu sekolah telah memfasilitasi acara ini dengan mempersiapkan Lab Komputer yang telah terinstall jaringan lokal dengan baik dan server yang telah dilakukan singkronisasi pada hari sebelumnya.

Simulai OSN-K ini merupakan tahap uji coba sebelum dilaksanakan kegiatan yang sebenarnya nanti pada selasa dan rabu tanggal 24-25 Mei 2022. “Pelaksanaan kegiatan hari ini hanya simulasi siswa, proktor, teknisi dan tentunya sarana prasarana tes CBT untuk melihat sejau mana kesiapan setiap sekolah untuk mengikuti kegiatan OSN-K sebenarnya nanti,” jelas Widodo, selaku proktor kegiatan simulasi OSN-K tersebut.

Untuk siswa yang akan mengikuti cabang lomba OSN-K ini telah di lakukan pembinaan dan dipersiapkan dari jauh-jauh hari. “kami sudah melakukan bimbingan dengan guru pembimbing dari beberapa bulan sebelumnya, dan saya yakin kami sudah siap untuk mengikuti lomba dan mendapatkan Juara I” ungkap wayan diki salah satu siswa yang mengikuti OSN-K cabang lomba fisika.

Semoga sukses untuk siswa siswi SMAN 1 Banjar Agung dalam pelaksanaan OSN-K 2022 nanti.

by_humas sman 1 banjar agung