
Banjar Agung – Pasca pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) Genap kelas X dan XI Tahun pelajaran 2021/2022, SMAN 1 Banjar Agung mengadakan berbagai kegiatan perlombaan antar kelas. Ragam kegiatan yang dilombakan dalam class meeting antara lain yaitu perlombaan Futsal, Tarik Tambang, Tata Boga dan Tilawah Al-Quran. Kegiatan yang berlangsung di Tribun sekolah tersebut, telah resmi dibuka oleh Kepala SMAN 1 Banjar Agung, Firmansyah, pada Kamis (9/06) lalu.
Raihan Fadel Muhammad, selaku ketua osis sekaligus panitia dalam acara tersebut mengucapkan terimakasih kepada pihak sekolah yang telah mendukung kegiatan class meeting ini. Menurutnya kegiatan tersebut selain merupakan ajang silaturahmi, menjalin persaudaraan dan kekeluargaan antar kelas tetapi juga kesempatan bagi siswa untuk berprestasi di bidang non akademik.
- Class Meeting SMAN 1 Banjar Agung
Hingga hari kedua, pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung meriah. Siswa-siswi tampak antusias dalam mengikuti kegiatan ini, saling mendukung dan memberikan motivasi kepada rakan-rekannya saat bertanding. Sesekali dukungan secara langsung diberikan juga oleh wali kelas disela-sela kesibukan mengisi nilai E-Raport.
Harapannya, kegiatan class meeting bisa menjadi aktivitas penyegaran yang positif bagi siswa setelah menjalani rutinitas belajar selama satu semester. Siswa diarahkan untuk memanfaatkan waktu luang sambil menunggu pembagian raport. Melalui class meeting, pihak sekolah memberikan wadah untuk mengeksplorasi sekaligus menyalurkan bakat dan minat siswa sesuai bidang yang dimilikinya. (Zara Paradita)